Siapa yang tidak gemar dengan sate? Tapi kali ini yang dijadikan bahan sate adalah brutu, yaitu bagian pantat ayam. Lihat resep ini dan mari mencoba.
Bahan
- 500 g brutu ayam
- 1 sdt air jeruk limau
- 2 sdm kecap manis Bango
Bumbu, haluskan:
- 3 butir bawang merah
- 1 siung bawang putih
- ½ sdt ketumbar butiran
- ¾ sdt garam
- 1 sdt gula merah sisir
Cara Memasak
- Lumuri brutu ayam dengan air jeruk limau dan kecap manis. Diamkan 15 menit.
- Campur ayam dan bumbu halus. Aduk rata.
- Diamkan 1 jam dalam lemari es.
- Tusuk brutu ayam di tusuk sate.
- Bakar sate sambil dioles sisa bumbu sampai matang.
Resep & Tips Lain Untuk Anda
Comment/Review

Dwi margawati
makan sate brutu,sma nasi anget,sambal kecap pedas........hemmmm
Nurul Rahmawati
Howlaaaah Brutu disate ide yg mantab bb

Pingky Gita
wkwkw doyan banget kalo ada ini di angkringan

ekamayasari
begitu ayam itu apa?