ERROR
Please complete your data !

Sop daging sapi istimewa yang menawarkan kehangatan dan kenikmatan

Semangkuk olahan resep sop daging sapi tentunya sulit untuk ditolak. Rasanya menyegarkan, menghangatkan, sekaligus mengenyangkan. Resep sop daging enak dan gurih biasanya ditemukan di restoran, tapi jangan khawatir karena Anda juga bisa membuat sop yang tak kalah enaknya. Tidak sesulit yang dibayangkan, ada beberapa kunci dalam memasaknya sehingga terasa lebih mudah.

Pertama, pilih daging sapi bagian perut (flank) atau tanjung (rump) yang memiliki lemak dan menjadi lembut saat direbus. Kedua, potong dadu kecil daging agar mudah disantap. Ketiga, rebus daging terlebih dulu dengan api kecil hingga empuk. Setelahnya, potong kentang dan wortel sesuai selera. Semakin kecil potongan keduanya, makin semakin cepat empuk saat dimasak. Sebagai bonus, resep ini juga menggunakan bumbu sop daging sapi yang sederhana.

Yuk, Kawan Kuliner kita racik cara membuat sop daging berikut ini!

Bahan

  • 300 g daging sapi, potong kotak 2 cm, rebus hingga empuk
  • 2 buah kentang, potong kotak 2 cm
  • 2 buah wortel, potong jadi 4 bagian
  • 2 batang daun bawang, potong 1 cm
  • 10 g daun seledri, cincang halus
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica bubuk halus
  • 4 sdm Bango Kecap Manis
  • 1 L air
  • 2 sdm minyak, untuk menumis

 

Bumbu halus:

 

  • 2 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah

Cara Memasak

  • Panaskan panci, masukkan daging dan air, rebus daging dengan api kecil.
  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
  • Masukkan tumisan bumbu halus ke air rebusan daging. Aduk rata.
  • Masukkan kentang, wortel dan Bango Kecap Manis, aduk rata.
  • Tambahkan daun bawang, seledri, garam, dan merica. Aduk rata.
  • Masak hingga mendidih dan matang.
  • Angkat dan sajikan.

Resep ini bisa memeriahkan santapan buka puasa sekaligus meningkatkan kemampuanmu memasak. Sajikan dengan nasi putih, perkedel, dan sambal sebagai pelengkapnya. Sop daging sapi ini juga bisa Kawan Kuliner hidangkan dengan lauk lain yang tidak kalah sedap seperti Orek Tempe dan masakan rumah lainnya. Siap-siap ketagihan, ya!



Comment/Review
Belum ada komentar terkait resep ini...
Logo Bango

Loading...