Jika Kawan Kuliner penggemar kentang mustofa, wajib coba resep yang satu ini! Dipadukan dengan ikan teri dan sensasi daun jeruk yang aromatik. Yuk, coba resep ini!
Bahan
- 500 cng, kupas, potong korek api
- 1 L air
- 2 sdm air kapur sirih
- 300 g ikan teri nasi, goreng
- 10 lembar daun jeruk, buang tulangnya, iris tipis
- 3 sdm Bango Kecap Manis
- 4 sdm air
- Minyak, untuk menumis dan menggoreng
Bumbu halus:
- 6 buah cabai merah
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt Royco Kaldu Jamur
Cara Memasak
- Rendam kentang bersama air dan air kapur sirih selama 30 menit. Tiriskan.
- Panaskan minyak, goreng kentang hingga garing. Angkat dan tiriskan. Sisihkan
- Panaskan 2 sdm minyak, tumis bumbu halus dan daun jeruk hingga harum. Tambahkan Bango Kecap Manis dan air, aduk sebentar. Angkat.
- Masukkan kentang dan teri, aduk hingga tersalut rata dengan sambal daun jeruk. Sajikan.
Resep & Tips Lain Untuk Anda
Comment/Review
Belum ada komentar terkait resep ini...